Macam-macam Mouse Komputer Berserta Fungsinya Terlengkap

Macam Macam Jenis Mouse Komputer- Mouse merupakan perangkat yang terdapat pada komputer yang kita miliki mouse juga disebut sebagai perangkat keras, saat menjalankan komputer dibutuhkan mouse untuk dapat mengoprasikannya karena mouse berfungsi untuk menggerakan pointer pada layar monitor sehingga komponen ini menjadi sangat penting sekali sebagai input device pada sistem operasi berbasis GUI. Karena tanpa menggunakan mouse kita akan sedikit kesulitan untuk melakukan pekerjaan, terkecuali anda mengunakan Laptop, karena laptop sudah dilengkapi dengan "Touch Pad".                                                                                

 Mouse


Mouse tidak hanya berfungsi untuk mengarahkan pointer atau kursor, fungsi yang paling penting adalah untuk melakukan klik, double klik dan scrool yang biasa kita sebut dengan pengulung. Jenis-jenis mouse ada beragam jenis, adapun jenis-jenis mouse komputer akan saya tulis di bawa ini :

Jenis-Jenis Mouse 

1. Mouse Serial 

Mouse Serial pada awalnya digunakan pada era komputer pentium 1 sampai komputer pentium 3. Dari bentuk Portnya masi menggunakan port serial yang memiliki beberapa pin pada ujung Portnya.

2. Mouse Optical
Dari namanya sudah bisa anda tebak kan? Mouse Optical merupakan mouse yang menggunakan teknologi optic untuk menggerakkan pointer yang diletakan di bagian bawah mouse.

3. Mouse Trackball

Mouse Trackball bisa kita sebut juga Mouse bola, karena mouse ini terdapat bola kecil untuk menggerakkan pointer.

4. Mouse PS2

Mouse jenis ini menggunakan port PS2 dan digunakan pada komputer jenis ATX. Mouse PS2 memiliki perbedaan pada ujung kabelnya, warna hijau inilah yang membedakan antara port untuk keyboard dan port untuk mouse ps2. Mouse PS2 hingga saat ini masih tetap digunakan walaupun penggunanya terbilang tinggal sedikit saja berhubung telah banyaknya mouse dengan tipe dan teknologi yang lebih baru.

5. Mouse USB
Mouse USB


Sekarang Mouse USB merupakan jenis mouse yang paling banyak atau paling umum digunakan oleh pengguna komputer, karena jenis mouse jenis ini sangat kompatibel untuk komputer jaman sekarang. Mouse USB mempunyai ciri yang berbentuk port pada ujung kabelnya, dan untuk menggunakannya cukup mudah dengan mencolokannya.

6. Mouse Wireless

Mouse Wireless
Mouse Wireless merupakan Teknologi terbaru dari mouse dengan fitur wireless (jaringan tanpa kabel). Dengan adanya wireless maka penggunaan kabel pun berhasil dihilangkan, dan mouse bisa di gunakan dari jarak yang cukup lumayan jauh dari komputer. mouse ini lebih praktis namun mouse ini memiliki kekurangan yaitu mouse ini menggunakan baterai yang terletak pada mouse sehingga anda akan menggantinya secara berkala jika baterai sudah dalam keadaan lemah atau low.
   
DEMIKIAN INFORMASI TENTANG Macam-macam Mouse Komputer Berserta Fungsinya SEMOGA BERMANFAAT Sobat,,,,,,!!!!

0 Response to "Macam-macam Mouse Komputer Berserta Fungsinya Terlengkap"

Post a Comment